S-SKYSER Banner Banner
Posted by : Unknown 29 Desember 2012

Alasan Evolusi HKS Lambat
          Assalamualaikum semua
          Seperti yang sudah diterangkan dalam judulnya, untuk mengawali postingan saya tentang HKS, saya akan memberikan informasi yang mungkin tidak sempat saya beritahukan di sekolah. Karena saya rasa lebih efektif seperti ini dibandingkan memberitahu langsung tapi yang diberitahu tidak hadir. Okelah, langsung kita mulai saja untuk mempersingkat waktu.
          Mungkin diantara kakak-kakak, teman-teman, dan adik-adik sudah mengetahui apa saja kekurangan-kekurangan kita selama ini sebagai anggota HKS. Yang terlihat mencolok adalah saat latihan. Musuh besar kita saat latihan adalah waktu, cuaca, ekskul lain dan diri kita sendiri. Apalagi bagi adik-adik yang masih kelas X yang double ekskul “yaaa, aku dulu juga pernah merasakannya, jadi tahu apa rasanya”. Dan jika menyangkut waktu aku sendiri masih berurusan dengan yang namanya waktu, bisa dibilang itu masuk daftar masalah yang tidak bisa ku selesaikan “hehehe, maaf kalau ungkapan bahasanya terlalu tinggi dan tidak cocok dengan karakterku”. Untuk masalah cuaca manusia tidak bisa ikut campur, karena itu sudah urusan yang diatas, dan untuk diri sendiri saya serahkan sepenuhnya kepada pribadi masing-masing, karena saya tidak suka memaksa orang.
          Berikutnya adalah masalah pelatih. Setahu saya HKS sejak dulu tidak memiliki pelatih tetap, hanya pelatih dari luar SMAKER dan itu juga tidak pasti. Harapannya kakak-kakak yang sudah mahir di hadroh bisa menurunkan ilmunya ke adik-adik kedepannya. Selain mudah mencarinya juga hemat bianya kan, hehehe.
          Kita lanjutkan kemasalah selanjutnya, yaitu dana/ uang. Memang jika hidup di dunia ini kita tidak jauh dari yang namanya uang. Jika dibandingkan dengan sekolah lain hadroh kita masih belum apa-apa. Itu karena kita tidak mempunyai peralatan hadroh yang lengkap disertai para tenaga ahli yang handal. Untuk hal ini saya tidak bisa ikut campur karena SKI sendiri juga butuh dana banyak untuk berbagai kegiatan.
          Menurut saya yang berpengaruh besar hanya itu, jika ada yang lain bisa komentar di bawah. Okelah, cukup sekian informasi yang saya sampaikan semoga bermanfaat dan jika ada katakata/ kalimat yang menyinggung perasaan saya secara pribadi minta maaf, karena artikel ini hanyalah menurut pendapat pribadi saya.
          Thanks, Wassalamualaikum...

2 komentar

Iy'e... itu dlu, wktu sya msih mnjabat jdi Koor Kesenian, berat bnget. Banyak tekanan.

Komentarlah dengan baik dan sopan, serta berikan komentar yang dapat membangun blog ini menjadi lebih baik. Arigatou Gozaimasu...

 
Top