S-SKYSER Banner Banner

Tips Dasar Web Design

Tips Dasar Web Design
          Salam semua, khususnya kalian para sobat Blogger. Kali ini saya share tips yang sangat penting dalam pembuatan dan pengolahan blog, yaitu Tips Dasar Web Design. Kenapa saya menganggapnya penting?... Karena kebanyakan blogger menginginkan tampilan blog yang keren dan unik, akan tetapi mengesampingkan berat blog. “Ibarat orang, ia terlalu banyak makan. Tahu sendiri-kan akibat kebanyakan makan!...”. Untuk mengatasi semua itu, saya punya beberapa tips dalam pembuatan dan pengolahan blog sobat, langsung saja dibaca:



1. Fokus pada kebutuhan
          Pada saat membuat halaman web, yang pertama kali harus dipikirkan adalah “Untuk apa saya membuat halaman web ini?...”. Apakah untuk memperkenalkan diri pribadi, memperkenalkan perusahaan pribadi, menawarkan produk-produk yang akan dijual, menawari software-software yang dapat di download, berbagi pengalaman, ataukah yang lain. Putuskan dari awal, halaman web yang akan sobat buat untuk keperluan apa.
2. Efisien dalam menggunakan sumber daya          Sering kali dalam mendesain halaman web, seseorang menjadi sangat tergoda untuk memasukkan semuanya. Ya! Semuanya! Saya sendiri dulu juga seperti itu. Sebuah halaman web yang baik, selalu efisien dalam menggunakan sumber daya dan menampilkan yang perlu-perlu saja. Sebagus-bagusnya sebuah Situs, tidak akan dilihat oleh orang lain, bila Situs tersebut terlampau terlalu besar dan karena terlalu besarnya, menjadi sangat lama untuk menunggu penampilannya. Pengunjung akan bosan menanti dan beralih ke situs lain. Jadi perhatikan penggunaan sumber daya pada blog sobat.
3. Pemanfaatan link
          Di belantara samudra Internet, seorang peselancar web (Web surfer) mudah sekali tersesat. Oleh karena itu sediakanlah jalan yang mudah bagi pengunjung web sobat untuk dapat menelusuri satu demi satu semua halaman web yang ingin sobat sajikan, melalui link-link yang dapat diakses dengan mudah pula “bukan berarti linknya menuju ke blog sobat semua, hehehe…”. Jangan sampai, pengunjung tidak jadi mengakses sebuah halaman padahal ia sangat ingin untuk itu, hanya karena ia tidak dapat menemukan halaman itu!!... Saya sendiri sering seperti itu. Saat mengunjungi blog orang lain, sering mendapati link yang rusak/ mengarah ke topik lain yang tidak berhubungan sama sekali.
4. Buat halaman web senyaman dan seramah mungkin
          Keindahan artistik dan tata warna merupakan bagian dari desain ini, yang mencerminkan pula cita rasa seni dari pemilik web. Pada halaman web, teks merupakan bagian dari ucapan-ucapan desainer web. Kita ibaratkan halaman web kita adalah sebuah rumah. “Bila kita berkunjung ke rumah orang lain, maka yang kita harapkan adalah kenyamanan dan keramahan. Seorang tuan rumah yang baik, akan merancang teras rumah dan ruang rumahnya, “terutama ruang tamu” senyaman dan seramah mungkin, agar pengunjung atau tamu merasa nyaman dengan keramahan dari pemilik rumah.” Sama halnya dengan rumah, bila halaman web kita nyaman dan terlihat ramah maka pengunjung-pun akan senang untuk kembali berkunjung. Buatlah Home page menjadi halaman selamat datang seramah mungkin, agar pengunjung situs sobat tersebut tertarik untuk melihat-lihat lebih jauh. Jangan malah mengusirnya dengan tampilan yang acak-acakan.
5. Mendukung interaksi, bila diperlukan
          Seringkali dibutuhkan suatu interaksi dari pengguna untuk keperluan tertentu. Contoh yang sederhana adalah chatbox dan buku tamu (guest book). Dengan buku tamu, seorang pengunjung dapat menuliskan kesan-pesan saat berkunjung ke web sobat. Lalu dari catatan para pengunjung, sobat dapat melakukan perbaikan-perbaikan. Contoh yang lain yang sedikit lebih kompleks adalah web jual-beli barang, atau yang populer dengan sebutan belanja online lewat web (online shopping e-commerce). Seorang pengunjung dapat memesan barang lewat web. Bagaimana sebuah interaksi via web dapat dilakukan?... Untuk itulah, diperlukan pengetahuan, keterampilan dan kemampuan untuk mendesain sebuah web yang dinamis, yang mampu melakukan interaksi dengan pengguna. Web tersebut pastilah menggunakan bahasa pemrograman script tertentu, misalnya ASP, JSP, atau PHP.
          Perlu di ingat bahwa tips di atas hanya sekedar tambahan saja agar pengunjung tertarik dengan blog kita karena penampilan yang menarik dan enak dilihat. Tapi bukan berarti melupakan hal terpenting membuat sebuah blog, yaitu artikel blog tersebut. Karena bagaimana-pun tujuan pengunjung blog adalah membaca artikel dari blog sobat. Jadi percumah punya blog yang tampilannya menarik tapi isinya jelek.
          Nah, itulah tadi beberapa tips penting agar blog sobat dapat menjadi blog yang bermanfaat bagi orang lain. Ok, sekian dulu postingan saya. Kita lanjut lagi ke postingan berikutnya. Arigatou Gozaimasu...
Comments : 0
Posted: 29 Desember 2012
Tag : , ,

Alasan Evolusi HKS Lambat

Alasan Evolusi HKS Lambat
          Assalamualaikum semua
          Seperti yang sudah diterangkan dalam judulnya, untuk mengawali postingan saya tentang HKS, saya akan memberikan informasi yang mungkin tidak sempat saya beritahukan di sekolah. Karena saya rasa lebih efektif seperti ini dibandingkan memberitahu langsung tapi yang diberitahu tidak hadir. Okelah, langsung kita mulai saja untuk mempersingkat waktu.
          Mungkin diantara kakak-kakak, teman-teman, dan adik-adik sudah mengetahui apa saja kekurangan-kekurangan kita selama ini sebagai anggota HKS. Yang terlihat mencolok adalah saat latihan. Musuh besar kita saat latihan adalah waktu, cuaca, ekskul lain dan diri kita sendiri. Apalagi bagi adik-adik yang masih kelas X yang double ekskul “yaaa, aku dulu juga pernah merasakannya, jadi tahu apa rasanya”. Dan jika menyangkut waktu aku sendiri masih berurusan dengan yang namanya waktu, bisa dibilang itu masuk daftar masalah yang tidak bisa ku selesaikan “hehehe, maaf kalau ungkapan bahasanya terlalu tinggi dan tidak cocok dengan karakterku”. Untuk masalah cuaca manusia tidak bisa ikut campur, karena itu sudah urusan yang diatas, dan untuk diri sendiri saya serahkan sepenuhnya kepada pribadi masing-masing, karena saya tidak suka memaksa orang.
          Berikutnya adalah masalah pelatih. Setahu saya HKS sejak dulu tidak memiliki pelatih tetap, hanya pelatih dari luar SMAKER dan itu juga tidak pasti. Harapannya kakak-kakak yang sudah mahir di hadroh bisa menurunkan ilmunya ke adik-adik kedepannya. Selain mudah mencarinya juga hemat bianya kan, hehehe.
          Kita lanjutkan kemasalah selanjutnya, yaitu dana/ uang. Memang jika hidup di dunia ini kita tidak jauh dari yang namanya uang. Jika dibandingkan dengan sekolah lain hadroh kita masih belum apa-apa. Itu karena kita tidak mempunyai peralatan hadroh yang lengkap disertai para tenaga ahli yang handal. Untuk hal ini saya tidak bisa ikut campur karena SKI sendiri juga butuh dana banyak untuk berbagai kegiatan.
          Menurut saya yang berpengaruh besar hanya itu, jika ada yang lain bisa komentar di bawah. Okelah, cukup sekian informasi yang saya sampaikan semoga bermanfaat dan jika ada katakata/ kalimat yang menyinggung perasaan saya secara pribadi minta maaf, karena artikel ini hanyalah menurut pendapat pribadi saya.
          Thanks, Wassalamualaikum...
Comments : 2
Tag : , ,

Sejarah Perkembangan HTML

Sejarah Perkembangan HTML
          Salam semua, pada kesempatan ini saya akan sedikit memberi informasi mengenai Sejarah Perkembangan HTML. Alasan saya posting artikel ini adalah agar sobat sekalian mengerti mengenai sejarah bahasa pemrograman ini, ya… hitung-hitung dapat nambah wawasan. Hehehe… Langsung saja, silahkan dibaca…...
          Ketika pertama kali WWW (World Wide Web) dipopulerkan, HTML (Hypertext Markup Language) merupakan satu-satunya bahasa pemrograman yang digunakan untuk merancang halaman web. Fasilitas yang telah didukung oleh HTML adalah kemampuan untuk menampilkan teks, gambar, frame, dan multimedia.
          Walaupun terus-menerus dikembangkan, HTML dirasakan memiliki banyak kekurangan di dalam perancangan sebuah halaman web, terutama untuk merancang halaman web yang dinamis dan interaktif. HTML hanya menampilkan halaman yang penuh informasi tanpa memberi kesempatan kepada pengguna untuk berinteraksi dengan halaman web tersebut. Interaksi hanya dapat terjadi jika sebuah halaman web mengirim respon pengguna ke web server untuk diolah, baru kemudian server mengirim umpan balik ke browser. Hal ini selalu membutuhkan waktu yang relatif lama, juga menambah kepadatan lalu lintas jaringan internet.
          Untunglah para pakar internet dan WWW segera menyadari kekurangan tersebut dan menyimpulkan bahwa mereka membutuhkan sesuatu yang lebih dari pada sekedar HTML. Akhirnya HTML dikembangkan sedemikian rupa sehingga kedalam HTML tersebut dapat ditambahkan suatu bahasa pemrograman script (scripting language) yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan perancangan sebuah halaman web.
          Bahasa script merupakan suatu tipe bahasa pemrograman yang menyediakan control untuk lingkungan pemrograman selain dari pada lingkungan asal bahasa script itu sendiri. Contohnya adalah VBScript dan JavaScript. Bahasa script lebih bersifat interpreter dari pada compiler, yang berarti bahwa program yang disusun dengan bahasa script harus dijalankan di dalam suatu lingkungan yang mampu menginterpretasikan bahasa script tersebut dan tidak dapat dijalankan sebagai aplikasi yang berdiri sendiri. HTML tidak dapat menginterpretasikan bahasa script, namun HTML dapat memanggil interpreter dari bahasa script tersebut.
          Berikut ini ada rincian singkat versi-versi HTML yang ada sampai saat ini:
HTML versi 1.0: Kemampuan yang dimiliki versi 1.0 ini antara lain heading, paragraph, hypertext, list, serta cetak tebal dan miring pada teks. Versi ini juga mendukung peletakan image pada dokumennya tanpa memperbolehkan meletakkan teks disekelilingnya (wrapping).
HTMl versi 2.0: Pada versi ini, penambahan kualitas HTML terletak pada kemampuannya untuk menampilkan suatu form pada dokumen. Dengan adanya form ini, maka kita dapat memasukkan nama, alamat, serta saran/kritik. HTML versi 2.0 ini merupakan pionir dari adanya homepage interaktif.
HTML versi 3.0: HTML versi 3.0 menambahkan beberapa fasilitas baru seperti table. Versi ini tidak bertahan lama dan segera digantikan HTML versi 3.2
HTML versi 4.0: HTML versi 4 ini memuat banyak sekali perubahan dan revisi dari pendahulunya. Perubahan ini terjadi di hampir segala perintah-perintah HTML seperti table, image, link, text, meta, imagemaps, form, dan lain- lain.
HTML versi 5: HTML versi 5 ini merupakan HTML versi terakhir saat ini. Pada HTML ini memiliki fitur baru yaitu :
  • Unsur kanvas untuk menggambar
  • Video dan elemen audio untuk media pemutaran
  • Dukungan yang lebih baik untuk penyimpanan secara offline
  • Elemen konten yang lebih spesifik, seperti artikel, footer, header, nav, section
  • Bentuk kontrol form seperti kalender, tanggal, waktu, email, url, search.
          Nah, bagaimana sob?... Walaupun tidak detail tapi mudah dimengerti kan!.... Sudah dulu ya… Semoga Bermanfaat... Arigatou gozaimasu...
Comments : 0
Tag : , , ,

Cara Mengukur Berat Blog

Cara Mengukur Berat Blog
          Sobat mungkin pernah mengunjungi blog atau website orang lain, begitu dibuka ternyata loadingnya lama sekali apalagi menggunakan akses internet yang lambat. Biasanya sobat akan langsung membatalkan membuka situs atau blog tersebut. Ini tentunya sangat disayangkan sekali karena jika ada artikel yang penting dan sangat bermanfaat kita tidak sempat membacanya.
          Pasti sobat tidak menginginkan hal yang sama terjadi pada blog sobat kan. Jangan khawatir saya akan berbagi informasi tentang Cara Mengukur Berat Blog atau Website sobat. Agar sobat bisa merubah blog atau website sobat menjadi lebih ringan dengan cara menghapus widget atau script yang tidak terlalu penting, serta kurangi gambar atau perkecil ukuran gambarnya. Sehingga pengunjung blog atau website bisa nyaman berlama-lama membaca blog atau website sobat.
          Berikut ini ada beberapa situs yang menyediakan jasa untuk mengukur berat blog atau website sobat:
  1. Iwebtool Speed Test : caranya sangat mudah tinggal masukan alamat URL blog atau website sobat di dalam kotak lalu tekan Check!. Maka sobat akan mengetahui ukuran blog sobat (dalam ukuran kb) dan berapa lama loadingnya (dalam ukuran detik).
  2. Numion Stopwatch : caranya tinggal masukan alamat URL blog atau website sobat di dalam kotak lalu tekan Start StopWatch. Maka sobat akan mengetahui seberapa lama loading blog atau website sobat.
  3. Pingdom : caranya tinggal masukan alamat URL blog atau website sobat di dalam kotak lalu tekan Test Now. Maka sobat akan mengetahui grafik tentang lamanya objek link yang ada di blog atau website sobat.
  4. Website Optimization : Caranya tinggal anda masukan alamat URL blog atau website sobat di dalam kotak berisi tulisan Enter URL to diagnose: kemudian tekan Kirim Kueri kemudian ketikan kode captcha lalu tekan Continue. Maka anda akan mengetahui seberapa cepat loading dan analisa websitenya.
          Itulah tadi beberapa situs penyedia jasa mengukur berat blog sobat. Baiklah, sekian dulu posting kali ini, semoga postingan ini bermanfaat. Arigatou Gozaimasu, Sayounara...
Comments : 2
Posted: 28 Desember 2012
Tag : , ,

Istilah-Istilah dalam Dunia Blogger


          Dalam kesempatan kali ini saya akan memberikan sedikit informasi penting, yaitu mengenai Istilah-Istilah dalam Dunia Blogger. Kenapa saya menganggapnya penting?... Jawabannya karena jika kita tidak mengetahui apa arti pada setiap kata pada blog, kita akan kesusahan menjadi seorang blogger yang sukses. Untuk mengatasi hal tersebut saya akan menjelaskan beberapa kata penting dalam dunia blog yang harus sobat ketahui, yaitu:
Istilah-Istilah dalam Dunia Blogger

1. Blog
  • Blog : Istilah yang pertama kali digunakan oleh Jorn Barger untuk menyebut kelompok website pribadi yang selalu di update dan berisi link-link ke website lain yang mereka anggap menarik disertai dengan komentar-komentar.
  • Weblog : Istilah lain dari blog.
  • Blogging : Kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam dunia blog, seperti posting, edit template, dll.
  • Blogger : Seseorang yang melakukan blogging. Arti lainnya: sebuah layanan blog dari Google.
  • Blogosphere : Komunitas tertentu dalam blog.
  • Posting : Kegiatan membuat artikel yang kemudian ditampilkan di dalam blog.
2. Bentuk-Bentuk Blogging
  • Photoblogging : Sebuah blog yang difokuskan pada dunia Photografi dan gambar-gambar.
  • Podcasting : Metode untuk mendistribusikan file multimedia (video/audio) secara online melalui Feeds.
  • Autocasting : Bentuk podcasting secara otomatis.
  • Blogcasting : Penggabungan blog dan postcast dalam sebuah website.
  • Vlog / Vlogging : Jenis blogging yang lebih senang menggunakan video daripada text.
  • Audioblog / Audioblogging : Jenis blogging yang lebih senang menggunakan audio atau musik daripada text.
3. Komponen dan Fungsi-Fungsi Blog
  • Index page / Home page : Halaman depan dari blog.
  • Header : Bagian paling atas blog. Biasanya tempat nama blog atau banner blog.
  • Footer : Bagian paling bawah blog.
  • Sidebar : Kolom-kolom yang berada di sisi blog. Biasanya tempat widget berada.
  • Link : Proses untuk menghubungkan suatu postingan atau content web atau blog dengan website atau blog yang lain. Tapi tidak selamanya begitu, seperti di blog ini yang beberapa linknya tetap berada di blog ini.
  • Archive : Kumpulan atau arsip semua postingan. Bisa dikelompokkan dalam bulan, tahun dsb.
  • Categories : Sekumpulan atau sekelompok spesifik dari beberapa artikel. Biasanya ada pada Label dan Laman.
  • Comments : Komentar-komentar dari para pengunjung blog.
  • Captcha (Completely Automated Public Turing test to tell Computers and Humans Apart) : Sebuah gambar yang berisi kata atau huruf yang harus diketikkan untuk verifikasi. Berguna untuk menangkal spam.
  • Ping (Packet Internet Grouper) : Berfungsi untuk memberitahu layanan-layanan yang berhubungan dengan blog (seperti tchnocarty, dkk) bahwa kita baru menambah atau meng-update konten blog kita.
  • Trackback : Berfungsi untuk memberitahu bahwa kita nge-link ke postingan atau kontent blog orang lain.
  • Blogroll : Sekumpulan link yang dijukan ke blog yang lain.
  • Template : Desain dasar blog atau tampilan dari suatu blog.
  • Plugin : Sebuah file yang berfungsi untuk menambah feature-feature blog.
  • Dashboard : Sebuah tampilan yang berisi kontrol-kontrol, tool, setting dll saat pertama kali kita login ke blog account.
4. Penyedia Layanan Blog
  • Blogger / Blogspot : Layanan blog gratis dari Google.
  • Wordpress : Salah satu layanan blog gratis yang lain, memiliki feature yang lebih lengkap daripada blogger.com tapi kita tidak bisa mengotak-atik script HTML, kalo mau mengedit harus bayar dulu, jadi buat yang gratisan nggak bisa ngedit.
  • LiveJournal : Tools blogging gratis dari SixApart.
  • TypePad : Tools blogging tidak gratis (bayar) dari SixApart.
5. Bloging Habits
  • Moblogs / Moblogging : Kegiatan blogging dengan menggunakan HP (handphone).
  • Metablogging : Menulis artikel tentang blogging.
  • Blogstipation : Blogger yang sedang malas ngeblog, karena sedang bad mood atau nggak ingin ngeblog.
  • Blogopotamus : Postingan blog yang sangat panjang.
  • Bleg : Keadaan ketika seseorang memohon pada sebuah blog.
  • Blego (Blog+Ego) : Ukuran kekayaan blogger.
  • Blog Hopping : Berpindah-pindah dari satu blog ke blog yang lain.
  • Blogroach : Komentator yang tidak setuju dengan postingan atau content suatu blog, biasanya diungkapkan dengan kata-kata yang kasar.
  • Blogoholic : Pecandu Blog. “Tenang ini tidak berbahaya, tapi hati-hati karena bisa menular”.
  • Blogorific / Blogtastic : Suatu hal yang dahsyat dari perkataan blogger.
  • Blogsit : Pemeliharaan blog ketika sang pemilik utama blog sedang bepergian atau sedang liburan.
  • Blogvertising/ Blogvert : Iklan-iklan yang ada di blog.
  • Blurker : Pembaca blog yang hanya melihat-lihat saja, tidak memberikan komentar atau apapun.
  • Blogathon : Meng-update blog setiap 30 menit dan selama 24 jam non-stop.
  • Blogiversary : Ulang tahun Blog.
  • Blog Carnival : Link ke artikel yang lain yang disamarkan dengan topik yang spesifik.
  • Multiblog : Menjalankan banyak blog.
  • Blog Tipping : Pujian atau ucapan selamat setiap tanggal 1 setiap bulannya.
  • Blogger Bash : Pesta para blogger.
  • Reciprocal Links / Link Exchange/ Link Love : Saling nge-link antara blog yang satu dengan blog yang lain.
  • Linkbaiting : Menulis artikel yang bagus supaya di link oleh blog yang lain.
  • Hitnotice : Me-refresh browser berulang-ulang untuk melihat hit-counter atau melihat apakah ada komentar yang baru atau tidak.
  • Blogstorm / Blogswarm : Kegiatan komunitas blogger yang sangat besar.
  • Blogsnop : Menolak respon dari komentator yang bukan temannya.
  • Doppelblogger : Blogger yang menjiplak konten dari blog orang lain.
  • Blogophobia : Takut terhadap blog atau blogging.
  • Blogeerel : Opini yang sama yang dikirim berulang-ulang pada sebuah blog.
6. Tipe-Tipe Blogger
  • Problogger : Blogger yang sudah profesional.
  • Blogebrity : Blogger yang sangat terkenal, kayak selebriti gitu.
  • Blogerati : Komunitas blogger yang sudah pinter-pinter.
  • Blognoscenti : Blogger yang memiliki kemampuan yang spesial.
  • Commnetariat : Komunitas para komentator.
  • Dooced : Kehilangan pekerjaan gara-gara blognya.
  • Blogther : Teman atau saudara atau keluarga blogger.
  • Blogstar : Blogger yang mengoperasikan blog yang sangat populer.
7. Web/Blog Feeds
  • Web Feed : Format data yang disediakan untuk user agar bisa berlangganan pada postingan sebuah blog.
  • RSS : Adalah sebuah file berformat XML untuk sindikat. RSS mengijinkan kita untuk berlangganan kepada web/blog yang menyediakan umpan (feed) RSS. RSS kependekan dari Really Simple Syndication (RSS 2.0), Rich Site Summary (RSS 0.91, RSS 1.0), RDF Site Summary (RSS 0.9 and 1.0).
  • XML (eXtensible Markup Language) : Format template blog.
  • RDF : (Resource Description Framework).
  • Atom : Hampir sama dengan web feed.
  • Photofeed : Web feed dengan lampiran gambar.
          Demikian sedikit informasi yang mudah-mudahan bermanfaat bagi sobat sekalian, walaupun mungkin beberapa istilah diatas agak aneh dan mungkin tidak ada. Hehehe… Bila ada pengertian yang salah, tambahan, dan pengertian yang tidak dimengerti bisa langsung komentar di bawah!......... Arigatou gozaimasu...
Comments : 1
Tag : , ,

Jenis-Jenis Blog

          Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan sedikit informasi mengenai Jenis-Jenis Blog yang umum. Diharapkan sobat mengetahui berbagai jenis blog yang ada. Ya…, bisa dibilang hanya untuk menambah wawasan sobat. Langsung saja, ada berbagai jenis blog, berbeda tidak hanya dalam jenis konten, tetapi juga dalam cara konten yang disampaikan atau ditulis, antara lain:

Jenis-Jenis Blog

  1. Blog politik: Blog tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
  2. Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
  3. Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
  4. Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  5. Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  6. Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/ traveling.
  7. Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  8. Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum, disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  9. Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan/ ketidakkonsistensi media massa (biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi).
  10. Blog agama: Membahas tentang agama.
  11. Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  12. Blog Pengobatan: Biasanya ditulis oleh dokter, yang berisi mengenai pengobatan.
  13. Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  14. Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  15. Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka.
  16. Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia, seperti: hewan dan tumbuhan.
  17. Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate (dikenal sebagai splogs atau Spam Blog.
  18. Blog Desain (Design): Biasanya bloh jenis ini lebih mengedepankan tampilan dan gambar.
  19. Blog Kuliner: Blog jenis ini lebih spesifik tentang makanan, seperti resep makanan.
  20. Blog Teknologi (Technology): Biasanya berisi info-info mengenai perkembangan IT.
          Sebenarnya masih banyak lagi, tapi saya hanya menyebutkan yang sering dan umum ada dalam search engine. Cukup sudah penjelasan saya, semoga dapat bermanfaat bagi sobat sekalian. Bila ada pengertian yang salah, tambahan, dan pengertian yang tidak dimengerti bisa langsung komentar di bawah!.......... Arigatou Gozaimasu...
Comments : 0
Posted: 25 Desember 2012
Tag : , ,

Perbedaan Website dan Weblog

Perbedaan Website dan Weblog
          Bayak diantara Newbie yang tidak tahu apa itu website?... Apa itu weblog?... Apakah ini situs atau bukan?... Apa perbedaan antara website dengan weblog?... Bagaimana ciri-cirinya?... Mungkin kebanyakan bertanya seperti itu, oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskannya, yaaa… Walaupun tidak selengkap di blog lain. Tapi cukup membantu para Newbie agar tidak terlalu kebingungan, hehehe. Langsung saja:
          Pada intinya Blog merupakan bagian dari Website tapi belum tentu Website merupakan Blog. Dengan perkembangan dan inovasi dari para Blogger (pengelola blog) terkadang sulit juga membedakan antara Website dengan Blog. Untuk lebih jelasnya saya gambarkan sebagai berikut:
  1. Pengelola: Website biasanya yang punya perusahaan atau milik badan bersama, sedangkan Blog milik personal/ perorangan.
  2. Letak isi: Website berupa halaman, sedangkan Blog isi yang baru akan menimpa atau menggantikan yang lama.
  3. Halaman: Website terdiri dari page dengan link untuk mengakses, sedangkan Blog berupa CSS (Cascading style Sheet) yaitu sistem halaman bergulir.
  4. Alamat/ URL: Website Domain dan Hosting berbayar, sedangkan Blog sifatnya gratis. 
  5. Template: Website variatif sesuai dengan keahlian si pembuat website, sedangkan Blog menggunakan template yang sudah disediakan.
  6. Tujuan: Website Komersial, sarana promosi, sedangkan Blog Tempat menyalurkan ide, kreasi, aspirasi.
          Seperti yang sudah saya beritahukan tadi, perbedaan yang saya utarakan diatas sebenarnya tidak mutlak dan baku tapi bersifat keumuman saja, seperti yang saya sampaikan pada paragraf kedua dalam artikel ini yaitu “Dengan perkembangan dan inovasi khusunya dalam dunia Blogger, sebuah blog hampir mirip dengan sebuah website”. Mudah-mudahan sobat tidak terlalu bingung lagi dalam membedakan antara website dengan weblog. Semoga dengan informasi ini bagi sobat yang masih pemula bisa tambah pengetahuan.
          Bila ada tambahan seputar Perbedaan Website dan Weblog silahkan berkomentar di kolom komentar... Arigatou Gozaimasu...
Comments : 0
Tag : , ,

Sejarah Perkembangan Blog

Sejarah Perkembangan Blog
          Sebagai seorang Blogger kita akan lebih perfect bila mana mengetahui sejarah dari blog itu sendiri. Kita lebih bisa mengerti mengenai susah payahnya orang yang menciptakan blog pada mulanya, yang bila dibandingkan dengan sekarang sangat jauh berbeda. Kenapa?... alasannya bisa sobat baca sendiri penjelasan di bawah ini:
          Web log/ Blog merupakan sebuah halaman web yang terdiri dari beberapa informasi singkat, yang biasanya disebut sebagai post. Informasi-informasi tersebut biasanya disusun berurutan, sesuai dengan kronologi (posting terbaru ditempatkan pada urutan teratas/ terdepan).
          Pada mulanya, di era sebelum Blogging menjadi bahan perbincangan hangat, komunitas digital menggunakan beberapa layanan terdahulu, seperti: Genie, BiX, Usenet, Daftar E-mail, dan Buletin Board System. Pada awal tahun 1990-an , perkembangan teknologi telah menghasilkan layanan yang lebih baik.
          Pertama kali istilah blog digunakan Jorn Barger sekitar bulan Desember 1997. Ia menggunakannya untuk menyebut kelompok website pribadi yang selalu diisi secara berkala dan berisi link-link ke website lain yang mereka anggap menarik disertai komentar pemiliknya. Melalui perkembangan, kini blog dapat berupa sekumpulan konten (teks, foto, video) yang diposting pengelolanya.
          Hingga tahun 1998, jumlah pemilik blog masih sangat terbatas pada kalangan tertentu, yang menguasai teknik pembuatan Website, HTML, dan Web Hosting untuk membuat blog. Dengan demikian, aktivis blogger saat itu didominasi oleh kalangan yang memiliki keterampilan khusus dalam bidang desain web, internet, dan sistem administrator. Namun, saat ini kita tidak perlu memiliki keahlian khusus untuk menjadi seorang Blogger. Web log saat ini sudah sangat mewabah karena semakin mudah dalam membuatnya. Hingga saat ini, tidak sedikit pengguna internet yang memiliki sebuah blog yang terus update setiap hari.
         Pada tahun 1999, istilah “Blog” mulai beranjak menjadi populer seiring dengan meningkatnya popularitas web. Peluncuran peranti open diary dan beberapa peranti lain yang ditambahkan pada blog pada tahun 1998 telah membawa pengaruh signifikan terhadap berkembangnya open diary dengan cepat, hingga mencapai ribuan online diary yang beredar. Dengan hadirnya inovasi tersebut, maka untuk pertama kalinya, seorang pembaca blog dapat memberikan komentar bagi penulis blog.
          Layanan media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com yang dimiliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi oleh Google.com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
          Demikian sedikit informasi mengenai sejarah blog. Walaupun tidak detail, semoga info ini bermanfaat bagi sobat yang membacanya. Arigatou Gozaimasu...
Comments : 0
Tag : , ,
 
Top